Minggu, 25 September 2011

Stimulan Buat Anak-Anak TC

Menyambung dan memperjelas Pesan dari Sang Mentor (Saran sekaligus peluang buat kita Kalau bisa Sebelum tgl 20 oktober) TOLONG Garap Film Pendek yg asyik dan seru dgn tema "HIDUP BANYAK RASA".... bisa bikin video sendiri atau dengan team, durasi maksimal cuma 10 menit. terus Upload videonya ke YouTube(masukkan Linknya pada saat regestrasi/setelah regestrasi) sebelum tgl 28 Oktober 2011 pukul. 23.59 lampirkan juga materi film ke dalam format DVD dan kirim ke alamat: Muara Karang Blok HIU no.107 Jakarta Utara 14450. Juara I = Rp. 20jt Juara II = Rp. 15jt Juara III = Rp 8jt. dan masing2 pemenang Mendapatkan Kamera DSLR. info lengkapnya cek dan pahami di www.hidupbanyakrasa.com

Senin, 16 Mei 2011

Attention


Senin, 02 Mei 2011

Action Crew Teropong


Belajar Menghibur...

Rabu, 20 April 2011

Sekapur Sirih




Judul              : Kaleidoskop 2009 (Awal Kisahnya Teropong Community)
Oleh                : www.finusgaleri.blogspot.com 
Gambar          : Logo Teropong

Cerita awal mula terbentuknya teropong community ini ku mulai dari lebih satu tahun yang lalu, tepatnya pada sabtu 19 desember 2009, sekitar pukul 16.30 Wita. Sejak saat itu ku mulai mengetikkan jemari besar ku ini pada keyboard laptop dengan bermodalkan modem teman. Sebenarnya niat sudah ada sejak aku mulai suka dan hobi dunia audio visual atau istilah kerennya sekarang pertelevisian, kebetulan aku kuliah pada jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam (agak sedikit nyambung lah).
Setelah lama melihat dan mengamati apa sebenarnya yang terjadi pada fakultas ku (Fakultas Dakwah) sehingga sebagian orang beranggapan bahwa semua alumni fakultas PTAI ini memiliki kemampuan di bidang ceramah. Ternyata, ada satu masalah yang dapat ku tangkap, karena selama ini rata-rata (meski ada sebagian) alumnus Fakultas Dakwah bekerja seputar tidak jauh dari mikropon (penceramah). Karena memang, penerimaan cpns yang ada setiap tahun memberikan space (ruang) bagi lulusan Fakultas Dakwah hanya sebagai penyuluh keagamaan, sehingga orang menganggap semua alumusnya adalah orang-orang yang benar-benar kompeten di bidang itu. Selain itu, dulunya memang Fakultas Dakwah tidak pernah jauh dari Departemen Penerangan yang memang job description-nya adalah tabligh.
Imej (anggapan) orang semakin terbangun dengan label Fakultas ‘Dakwah’ setiap kali orang menanyakan, “apa fakultasnya?”. Mereka tidak lagi melihat jurusan apa mereka atau bahkan apa kemampuan yang dimiliki mereka. Padahal jika melihat kemauan yang tinggi dari kawan-kawan, mereka semua ingin sesuatu yang dapat memberikan mereka sedikit lebih berbeda.
Landasan pemikiran inilah (istilah sekarang:unek-unek) aku berinisiatif membentuk sebuah wadah yang mampu mewakili keinginan kawan-kawan tersebut, khususnya kawan-kawan dari jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam. Ku mulailah pembentukan wadah tersebut, namun hanya melalui jejaring sosial yang ada di internet (facebook), ku mulailah dengan membikin grup baru dan ku namakan grup tersebut dengan Teropong Community.
Nama Teropong sendiri memiliki filosofis bahwa teropong merupakan sebuah alat yang mampu melihat benda di kejauhan sehingga kita dapat melihat seperti dalam jarak dekat. Dari situ muncullah makna, kelak komunitas ini tidak hanya sebagai wadah kreativitas kawan-kawan, namun juga sebagai komunitas yang mampu respon terhadap lingkungan sekitarnya dan tentunya dengan jalan ini dapat menyuarakan aspirasi orang-orang di sekelilingnya. Hal ini tidak terlepas dari tujuan fakultas dakwah sendiri, yakni mengajak orang-orang ke jalan yang diridhai Allah dan menyerukan larangan-larangan Allah.
Sejak dibukanya grup di facebook waktu itu, tidak henti-hentinya ku sosialisasikan komunitas baru ini. Orang-orang yang ku undang pun ku utamakan kawan-kawan Fakultas Dakwah, hal ini untuk memancing keinginan mereka selama ini. Alhamdulillah respon pun mulai berdatangan, tidak hanya melalui facebook tetapi juga melalui handphone. Respon tersebutlah yang memacu ku untuk terus melanjutkan ini. To be Continue….

Senin, 18 April 2011

Stiker TC "NEW"

Memeperkenalkan stiker teropong community. buat yang pengen bisa pesan via facebook kami !